Kegiatan Tarhib Ramadhan 2023

Cirebon – Pondok Pesantren Manbaul Ulum Cirebon merayakan tarhib Ramadan dengan meriah. Acara yang diiringi oleh marching band Gema Nada Manbaul Ulum ini berhasil menarik perhatian warga sekitar dan santri-santri pondok pesantren.(22/3)

Dalam acara tahrib Ramadan ini, yaitu berkeliling daerah bunut dan cikeduk. Tujuan tarhib ramadhan yaitu untuk menyambut kedatangan bulan ramdhan dan mempererat tali silaturahmi antara warga dan santri-santri Pondok Pesantren Manbaul Ulum Cirebon. Para santri membuat sebuah papan papan terbuat dari kerdus yang bertuliskan tentang menyambut bulann ramadhan.

Marching Band Gema Nada Manbaul Ulum juga ikut memeriahkan acara dengan membawakan lagu-lagu religi yang khas, seperti Ya Lal Wathon dan Thola’al Badru ‘alaina. Para penonton yang hadir tampak terpukau oleh penampilan marching band yang penuh semangat dan penuh warna.

Para santri dan warga sekitar pun mengaku senang dengan acara tahrib Ramadan yang diadakan Pondok Pesantren Manbaul Ulum. Mereka berharap agar kegiatan semacam ini dapat terus dilakukan di masa mendatang untuk mempererat tali silaturahmi antara warga sekitar dan santri-santri pondok pesantren.(Muhammad Afrizal Azhari)